Ingin Anak Sholeh Sholehah, Baca Doa Ini

Kali ini admin share doa untuk para orang tua yang ingin anaknya menjadi sholeh atau sholehah selain dengan diberikan pendidikan agama harus juga disertai dengan doa kepada Allah agar anak kita menjadi sholeh sholehah karena sebagai orang tua tentu menginginkan anaknya menjadi sholeh sholehah. Hanya dengan anak yang sholeh / sholehah yang akan menjadi amal yang tidak terputus bagi orang tua walaupun sudah meninggal karena doanya yaitu doa anak sholeh. Maka dari itu, sebagai orang tua hendaklah kita selalu mengucapkan hal-hal yang baik kepada anak-anak kita, karena ucapan adalah doa, dan doa orang tua adalah doa yang mustajab. Doa agar anak taat agama adalah sebuah do'a yang baik jika dibaca, karena dalam do'a ini terkandung sebuah makna yang mendoakan supaya anak menjadi anak yang sholeh, sholehah, hafal Al- Qur'an, barokah hidup dunia dan akhiratnya. 
Doa anak sholeh

Berikut saya sajikan bacaan doa agar anak menjadi sholeh sholehah arab latin dan terjemahannya silahkan simak dibawah ini.

اَللهُمَّ اجْعَلْ أَوْلاَدَنَا أَوْلاَدًا صَالِحِيْنَ حَافِظِيْنَ لِلْقُرْآنِ وَالسُّنَّةِ فُقَهَا فِى الدِّيْنِ مُبَرَكًا حَيَاتُهُمْ فِى الدُّنْيَا وَاْلآخِرَةِ

ALLAAHUMMAJ'AL AULAADANAA AULAADAN SHOOLIHIINA KHAAFI-DZIINA LIL QUR'AANI WASSUNNATI FUQOHAA FIDDIINI MUBAROKAN KHAYAATUHUM FIDDUNYAA WAL AA'KHIROTI
Artinya : Ya Allah, jadikanlah anak-anak kami anak yang sholeh sholehah, orang-orang yang hafal Al-Qur'an dan Sunnah, orang-orang yang faham dalam agama dibarokahi kehidupan mereka didunia dan di akhirat.

الّلهُمَّ فَقِّهْهُ فِى الدِّيْنِ وَعَلِّمْهُ التَّأْوِيْلَ

Allahumma faqqih hu fid diini wa ‘allimhut ta’wiila
Artinya: Ya Allah, berikanlah kefahaman baginya dalam urusan agama, dan ajarkanlah dia ta’wil (ayat-ayat al-Qur’an.)

الّلهُمَ اجْعَلْهُ صَحِيْحًا كَامِلاً وَعَاقِلًا حَاذِقًا وَعَاِلمًا عَامِلًا

Allahummaj’alhu shohiihan kaamilan, wa ‘aqilan haadziqon, wa ‘aaliman ‘amilan
Artinya: Ya Allah, jadikanlah ia anak yang sehat sempurna, berakal cerdas, dan berilmu lagi beramal

Jika doa di atas dimaksudkan untuk doa anak perempuan, maka anda bisa mengganti kata "HU" menjadi "HA".

Demikianlah yang telahs saya sampaikan mengenai Bacaan Doa Agar Anak Kita Sholeh Sholehah Arab Latin dan Artinya semoga dapat bermanfaat dan dapat diamalkan oleh para orang tua setelah selesai sholat.